Breaking News

BUPATI DAN WAKIL BUPATI ENDE MEMBERI VITAMIN A PADA ANAK BALITA


Bupati Ende Drs Djafar Achmad,MM bersama Wakil Bupati Ende, Erikos Emanuel Rede dalam kunjungan kerjanya di Kecamatan Nangapanda  memberikan vitamin A kepada anak balita, pada saat kegiatan Peninjauan Pelaksanaan Operasi Bulan Timbang dan Pemberian Vitamin A, di Posyandu wilayah kerja PKM Kecamatan Nangapanda, Senin (7/2/2022).


Bupati Djafar dalam sambutannya mengatakan bahwa target pada tahun 2022 angka stunting harus 1 digit. Untuk itu diharapkan agar Camat dan Kepala Desa untuk selalu memperhatikan angka stunting. “Saya ingin Camat dan Kepala Desa memiliki data angka stunting di wilayahnya,”ujar Bupati Djafar.


Terkait penanganan Stunting, Bupati Djafar mengatakan bahwa para Kepala Desa dan Camat memiliki peranan yang sangat penting untuk menjaga penurunan penanganan stunting.



Bupati Djafar memberikan apresiasi kepada Puskesmas Kecamatan Nangapanda karena angka stunting menurun dari angka Kabupaten. Sementara itu bagi puskesmas yang memiliki angka stunting masih tinggi Bupati Djafar menghimbau agar bisa menurunkan angka stunting secara cepat.


Selain stunting dan Covid Omicron, Bupati Djafar juga mengharapkan kepada  Kepala Desa memperhatikan penyakit Demam Berdarah dan Malaria karena di Kabupaten Sikka penyakit demam berdarah telah mewabah jadi perlu kewaspadaan di wilayah Kabupaten Ende.


Dalam kegiatan tersebut sebanyak 41 anak balita yang akan di timbang dan diberikan vitamin A (ria/prokopim)


Gallery Foto





01


02


03


04





05


06


07


08



09


10


11


12

Fotografer: Pace Teku

Tidak ada komentar