Breaking News

WABUP ENDE SERAHKAN BLT KEPADA MASYARAKAT DESA RIA RAJA


Wakil Bupati Ende, Erikos Emanuel Rede menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa dampak covid-19  kepada masyarakat Desa Ria Raja, Kecamatan Ende, Kamis (17/3/2022) di Aula Kantor Desa Ria Raja.


Dalam sambutannya, Wakil Bupati Erikos Rede menyampaikan bahwa pengelelolaan dana desa dalam BLT merupakan bentuk kehadiran Negara bagi masyarakat yang tertimpa covid-19.


Oleh karena itu keberadaan BLT semoga bisa bermanfaat karena hal tersebut sebagai wujud nyata kehadiran Negara terhadap masyarakat yang bersumber dari dana desa.


“Memang bukan soal besar kecil nilainya tetapi inilah pemerintah atau Negara hadir untuk bantu masyarakat,”kata Wabup Erik.




Wabup Erik mengharapkan keberadaan dana BLT yang ada ini bisa dimanfaatkan untuk kepentingan-kepentingan yang sifatnya pokok dan mendesak.


Sementara itu salah satu warga penerima BLT, Serfanus Philipus Depa dari Dusun Nuaneru Desa Ria Raja berterima kasih kepada Pemerintah karena telah memberikan BLT tersebut.

Dengan bantuan tersebut, setidaknya telah membantu meringankan beban keluarganya dan bisa membeli obat bagi dirinya.

"Saya berterima kepada Pemerintah karena mencairkan dana BLT, saya berharap akan berkelanjutan di tahun - tahun berikutnya,"ujarnya.(ria/prokopim)

Tidak ada komentar